Pamdemi terus berlanjut, kini muncul varian virus akibat dari mutasi genetik. Kenali gejala omikron ini agar kita waspada.
Kenali Gejala Omikron yang paling umum:
Demam, batuk, kelelahan, kehilangan rasa atau bau.
Kenali Gejala Omikron yang kurang umum:
Sakit tenggorokan, sakit kepala, nyeri, nyeri, diare, ruam pada kulit, perubahan warna pada jari tangan atau kaki, mata merah atau iritasi.
Kenali Gejala serius Omikron:
Kesulitan bernapas atau sesak napas, kehilangan bicara atau mobilitas, atau kebingungan atau nyeri dada.
Namun jika kamu ingin memastikan lagi, segera lakukan tes swab agar kamu bisa melindungi orang sekitar dan memutus rantai penyebaran dari Virus ini.
Dengan mengenali gejala omikron, mungkin obat herbal ini jadi beberapa referensi untuk tetap menjaga kualitas imun tubuh.
1. Meniran
Merupakan tanaman liar yang kaya antioksidan, mungkin jarang sekali nama meniran ini terdengar, namun sbetulnya sering kita temukan di sekitaran rumah kita. Daun yang berbentuk lonjong dan sedikit berbulu pada bagian tepi menjadi ciri utama tumbuhan ini. Meniran pun memiliki buah berbentuk kotak dan berkatup tiga.
2. Daun Kelor
Daun kelor yang memiliki ukuran tidak terlalu besar ini memiliki segudang manfaat loh, kandungan antioksidan dan Vitamin C tersebut membuat tanaman ini menjadi salah satu pilihan obat herbal untuk menjaga imunitas tubuh.
Daun yang diambil jadi salah satu peribahasa ini, ternyata memilki banyak sekali manfaat bukan ? sudah tanam tanaman ini dirumah ? yuk mulai tanam.
3. Kunyit
Kunyit atau kunir merupakan salah satu dari tanaman rempah-rempah dan obat asli Asia, kunyit dimanfaatkan tidak hanya dalam masakan tetapi dimanfaatkan juga untuk kebuhutan kesehatan. Salah satu manfaat dari kunyit dalah dapat membantu meningkatkan imunitas tubuh dan memperlancar pencernaan.
Simak Artikel Lengkap : Manfaat Sambiloto
4. Bawang putih
Bawang putih yang biasa kita jumpai untuk bumbu masak, ternyata memiliki keunggulan lain. Terutama bawang putih memiliki khasiat untuk menjaga daya tahan tubuh loh. Kamu bisa memakannya secara lansung dengan rutin satu hari satu suing.
5. Temulawak
Tumbuhan ini sering kita dengar, namun ternyata tumbuhan yang masih satu family dengan kunyit ini memiliki khasiat yang sangat manjur untuk menjaga imunitas tubuh juga loh.
6. Jahe
Tanaman herbal yang memiliki rasa ngat jika di konsumsi ini ternyata tidak hanya menjaga imunitas tubuh loh, kandungan yang di dalamnya ini memiliki manfaat anti radang serta dapat membantu melancarkan pencernaan juga.
Kamu bisa mencampur jahe pada minuman the hangat atau kamu bisa mengkonsumsinya menjadi permen jahe yang enak. Biasanya Jahe jadi tumbuhuhan herbal yang mudah sekali dibuat dan diolah menjadi apapun. Jadi sangat mudah sekali mengkonsumsinya.
7. Teh Hijau
Tumbuhan ini banyak sekali di jumpai di Indonesia, hal ini disebabkan ketinggian tanah di Indonesia sangat cocok untuk tanaman ini. Namun siapa sangka tanaman ini tidak hanya membuat tenang namun dapat memerikan efek bagi keseahtan tubuh. The herbal yang biasanya di minum pada malam hari akan membantu kamu dalam meredakan masalah pencernaan.
8. Ginseng
Ginseng yang merupakan tanaman asli dari Asia ini merupakan tanaman herbal yang sudah sejak lama dimanfaatkan sebagai obat herbal yang ampuh dalam menjaga imun tubuh.
Baca Juga : Manfaat Ginseng, Sebagai Obat Herbal Paru-paru
9. Brokoli
Mungkin ini salah satu sayuran yang sangat tidak disukai, apalagi bagi anak anak. Tapi jangan salah, brokoli bisa memberikan efek yang luar biasa untuk tubuh. Kamu bisa mencampur brokoli pada makanan lain, atau jika kamu bisa membuat jus atau campuran pada ice cream agar anak-anak suka.
10. Sambiloto
Sambilotio, mungkin asing terdengar sebagai obat herbal. Namun tanaman ini telah dimanfaatkan oleh nenek moyang sebagai obat herbal .
Wanaman yang terkenal rasa pahit ini, ternyata memilki khasiatnya yang sangat luar biasa teruatama dalam meningkatkan daya tahan tubuh.
Agar kesehatan badan tetap terjaga maksimal, pastikan bahwa kualitas obat herbal kamu pun terjaga dengan baik. Yuk tetap jaga kesehatan kamu !